Web merupakan halaman yang berisi informasi yang diakses melalui internet. Mungkin Anda sudah cukup familiar dengan istilah website. Website atau yang biasa disingkat menjadi web merupakan sebuah halaman yang berisi informasi yang dapat diakses melalui internet. Jika Anda sedang berencana untuk membuat sebuah wesbite, sebaiknya Anda mencari infro terlebih dahulu mengenai jenis web seperti apa yang Anda butuhkan. Meskipun website yang ada di internet terlihat sama, namun ternyata website memiliki beberapa jenis yang berbeda. Berikut ini infomasi mengenai jenis-jenis website berdasarkan sifat dan fungsinya.
Jenis Website berdasarkan Sifat
Berdasarkan sifatnya, website terbagi menjadi beberapa jenis, yaitu :
- 1. Website Statis
Website Statis dapat diartikan sebagai website yang isi contentnya konstan atau tidak berubah. Pada umumnya website statis dibuat menggunakan HTML dan CSS oleh developer. Content dalam web statis tidak dapat dirubah oleh pengunjungnya, hanya developer atau web master saja yang mampu merubah atau menambah content baru di dalamnya. Website statis juga tidak membutuhkan database karena tidak membutuhkan update content secara berkala. Biasanya web jenis ini digunakan sebagai web company profile atau hanya untuk display produk saja.
- 2. Website Dinamis
Berbeda dengan web statis, web dinamis mempunyai isi content yang dapat diupdate secara berkala dengan mudah. Oleh karena itu diperlukan sebuah database didalamnya. Web dinamis juga dibuat dengan bahasa yang lebih kompleks daripada web statis seperti PHP, Javascript, dll. Pada umumnya, web dinamis akan dirancang semudah mungkin agar user dapat menggunakannya. Web dinamis juga memungkinkan untuk memiliki beberapa user yang dapat melakukan update content sendiri tanpa merubah atau menganggu design web yang ada.
Jenis Website berdasarkan Fungsi
Selain sifat, website juga mempunyai jenis-jenis yang berbeda berdasarkan fungsinya. Berikut beberapa contoh jenis web berdasarkan fungsinya yaitu :
- 1. Company Profile
Web Company profile berfungsi untukmenampilkan informasi terkai dengan perusahaan seperti alamat, visi, misi, kontak dan lain-lain. Biasanya web company profile bersifat statis.
- 2. Goverment
Web ini digunakan oleh organisasi resmi seperti organisasi pemerintah. Web ini nantinya berfungsi agar masyarakat bisa mengakses info-info terbaru dari pemerintah.
- 3. Ecommerce
Website ecommerce berfungsi sebagai toko Anda di internet. Di dalam web ini Anda dapat melakukan transaksi jual-beli.
- 4. Archive
Web archive berfungsi untuk menyimpan content yang terancam hilang.
- 5. Berita dan informasi
Web berita berfungsi untuk menyebarluaskan berita. Di era serba digital, web jenis ini mampu menarik banyak peminat sebagai media untuk sumber informasi.
- 6. Blog
Blog berfungsi untuk menuliskan ide, pengalaman pribadi, jurnal, dan lain-lain. Saat ini sudah banyak blogger yang sukses dan dapat menghasilkan pendapatan melalui blog yang mereka kelola.