Salah satu elemen penting untuk melakukan branding bisnis adalah logo bisnis atau usaha Anda. Karena itu, dalam membuat logo sebaiknya tidak asal-asalan namun mengandung visi dan misi bisnis Anda. Saat ini, telah banyak website yang memudahkan Anda untuk membuat logo secara online.
Sebelum Anda mengetahui website apa saja yang dapat memudahkan Anda dalam membuat logo secara online, Anda perlu mengetahui terlebih dahulu alasan mengapa logo sangat penting untuk sebuah branding bisnis.
Fungsi Logo pada Sebuah Branding
Beberapa pebisnis pemula seringkali menganggap remeh sebuah logo ketika memulai bisnis. Alasan yang seringkali diungkapkan adalah karena terlalu mahalnya harga pembuatan logo atau karena kesibukan mengurusi berbagai hal teknis di luar branding. Padahal, terdapat beberapa manfaat yang bisa Anda dapatkan dari sebuah logo loh. Beberapa manfaat tersebut antara lain yaitu,
Membuat Lebih Mudah Dikenal
Fungsi sebuah logo pada branding salah satunya adalah untuk membuat produk atau bisnis Anda lebih mudah dikenal oleh masyarakat. Bukan hanya itu saja, melalui logo tersebut maka akan meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap produk atau bisnis yang Anda pasarkan.
Baca Juga: Panduan dan Sumber Inspirasi Desain web Terbaik
Hal ini bukan tanpa alasan, mengingat kebanyakan masyarakat banyak memilih jenis produk atau jasa yang telah mempunyai logo dan merek. Alasan lainnya adalah bagi para pembeli, sebuah produk atau jasa dengan merek yang terkenal karena pasti mempunyai kualitas terbaik.
Membedakan dengan Jenis Produk Lainnya
Fungsi lain dari logo adalah untuk membedakan antara produk atau bisnis Anda dengan produk lainnya yang sejenis. Melalui keunikan logo produk atau bisnis tersebut, tentunya akan mempengaruhi konsumen untuk membeli produk atau jasa yang Anda tawarkan. Selain itu, juga akan lebih mudah masyarakat dalam mengingat produk atau jasa Anda.
Mempengaruhi Psikologi Pelanggan
Hal paling penting dari sebuah logo produk atau bisnis adalah untuk mempengaruhi psikologi calon pelanggan atau customer Anda. Melalui logo tersebut secara tidak langsung akan mempengaruhi mereka untuk membeli produk atau menggunakan jasa dari bisnis yang Anda tawarkan.
Cara Membuat Logo yang Baik
Mungkin Anda pernah terpikirkan logo yang akan Anda buat untuk produk atau bisnis Anda. Namun sebelum logo tersebut terwujud, sebaiknya Anda mengetahui terlebih dahulu beberapa tips atau cara membuat logo yang baik dan estetis sehingga mudah diingat oleh masyarakat dan sesuai dengan visi dan misi usaha Anda, antara lain yaitu:
1. Sederhana dan Simpel
Kata kunci yang paling penting dari sebuah logo adalah simpel dan sederhana. Dengan semakin simpel tampilan sebuah logo, maka semakin mudah diingat dan dikenali logo tersebut. Jika logo yang Anda buat, tampil dengan ciri khas tersendiri sesuai dengan visi dan misi dari bisnis atau produk Anda, tentunya akan mempermudah para calon pelanggan untuk mengenali dan mengingatnya.
Baca Juga: Komponen-komponen Utama dalam Responsive Web Design
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa tampilan logo yang sederhana mampu menyampaikan citra brand secara efektif dan efisien. Logo yang sederhana dapat terlihat dari bentuk, jumlah elemen yang digunakan hingga jumlah warna yang digunakan.
2. Unik
Karena logo berfungsi untuk membedakan produk atau usaha bisnis Anda dari para kompetitor, maka sebaiknya Anda membuat logo yang sangat unik dan berbeda dari kompetitor yang lain dan mampu menampilkan sisi unik dari produk atau bisnis Anda. Karena itu, pastikan bahwa logo Anda benar-benar out of the box.
3. Tidak Mudah Ketinggalan Zaman
Karena sifatnya jangka panjang, maka sebaiknya membuat sebuah logo yang tidak ketinggalan zaman atau dapat dilihat dalam periode jangka panjang. Sebuah logo yang baik adalah yang tidak mudah dimakan usia. Karena logo menampilkan identitas produk atau bisnis, maka tidak boleh cepat pudar termakan usia atau hanya mengikuti trend saja.
4. Mudah Diaplikasikan
Logo adalah sebuah identitas. Karena itu, sudah seharusnya logo dapat diletakkan pada semua elemen promosi bisnis, seperti di website, pamflet, baliho, dan profile picture. Bahkan bukan hanya itu saja, logo juga dapat diletakkan pada beberapa objek benda, seperti buku catatan, sticker, pulpen, dan lain-lain.
Baca Juga: 3 Keuntungan yang Anda Dapat dari Web Desain Minimalis
Karena itu, sebelum membuat logo sebaiknya Anda telah memenuhi beberapa kriteria berikut ini, antara lain yaitu:
- Dapat dicetak pada permukaan terang dan gelap
- Mampu menjadi pusat perhatian walaupun dicetak dalam mode hitam-putih
- Mampu terlihat jelas jika dicetak di berbagai media, seperti kaus, mug, atau media branding lainnya.
- Dapat terlihat dengan sangat baik ketika dipasang di berbagai media online, seperti favicon, profile picture, dan lain-lain
- Dapat terlihat sangat baik jika dicetak baik dalam ukuran besar maupun kecil.
Cara Membuat Logo Online
Di era digital saat ini, Anda dapat membuat logo secara online dan gratis melalui berbagai perusahaan jasa pembuatan desain yang telah banyak tersedia di dunia maya. Berikut ini adalah beberapa situs website yang menyediakan platform desain pembuatan logo secara gratis.
Zyro
Zyro merupakan salah satu situs platform desain yang menyediakan berbagai hal yang dibutuhkan dalam membuat logo, seperti pilihan font, warna, formatting, icon, dan juga layout. Bukan hanya itu saja, seluruh fitur yang ditawarkan oleh Zyro sengaja dibuat secara sederhana sehingga mudah dipahami.
Oberlo
Merupakan salah satu situs pembuatan logo secara online yang dibuat secara eksklusif untuk Shopify. Meski begitu, Oberlo tetap menyediakan fitur untuk membuat desain logo online shop secara gratis.
Tampilannya pun cukup sederhana karena begitu Anda masuk ke dalam situs website ini, Anda akan diberikan tiga submenu yang bisa Anda pilih, seperti online shop, pilihan icon, dan pilihan posisi teks dan icon utama. Karena tampilannya yang terbilang sederhana, Oberlo sangat cocok bagi Anda yang ingin membuat desain logo secara alami tanpa memakan waktu lama.
Canva
Canva merupakan salah satu platform desain terpopuler yang paling sering digunakan untuk membuat logo produk atau usaha bisnis Anda. Melalui Canva, Anda dapat dengan mudah mendesain berbagai logo dan desain lainnya yang mendukung brand awareness bisnis maupun personal branding produk, seperti presentasi, poster, hingga Instagram stories.
Dengan Canva, membuat online bukanlah hal yang sulit, apalagi jika Anda belum mempunyai ide untuk membuatnya. Caranya cukup mudah, Anda hanya perlu menggunakan template logo yang telah tersedia di situs website Canva lalu mengkustomisasinya sesuai dengan keinginan Anda.
Tersedia banyak pilihan skema warna di Canva yang memudahkan Anda dalam proses kustomisasi logo agar sesuai dengan keinginan Anda. Jika Anda merupakan orang yang awam dalam pembuatan desain dan logo, maka situs ini merupakan salah satu situs yang dapat membantu memudahkan Anda.
GraphicSprings
Merupakan sebuah platform desain online gratis yang dibuat khusus untuk membantu Anda dalam mendesain berbagai macam branding kit, seperti kartu nama, poster, brosur, surat, dan lain-lain secara online.
Pada prosesnya, untuk membantu Anda dalam membuat desain logo secara online dalam satu menit. GraphicSprings menyederhanakan proses desainnya hanya dengan tiga langkah mudah. Langkah pertama adalah dengan mengetikkan nama brand pada kolom yang telah disediakan. Langkah kedua adalah dengan memilih kategori gambar utama yang Anda inginkan. Yang terakhir, adalah menambahkan berbagai macam bentuk lain yang Anda inginkan. Setelah itu, desain logo pun siap dipakai dan diunduh.
7 thoughts on “Membuat Logo Terasa Lebih Mudah Dengan Situs Website ini. Gratis!!!”
Comments are closed.