Jika saat ini Anda tertarik untuk belajar Bahasa Jepang dasar, Anda tidak perlu datang jauh-jauh ke Jepang karena teknologi akan mempermudah Anda. Perkembangan teknologi serta jaringan internet yang semakin baik memang telah membawa banyak perubahan di berbagai bidang, salah satunya adalah bidang pendidikan.
Saat ini orang-orang sudah mulai mengandalkan metode e-learning untuk mempelajari segala hal. Metode belajar ini juga semakin populer melihat kondisi pandemi Covid 19 yang masih belum berakhir. Sudah banyak kampus dan sekolah yang memutuskan untuk melakukan proses belajar mengajar dari jarak jauh dan mengaplikasikan metode e-learning ini.
Dengan metode e-learning, Anda dapat mempelajari Bahasa Jepang dasar tanpa perlu khawatir dengan batasan waktu dan tepat. Jika Anda belum mengetahui apa itu e-learning berikut penjelasannya untuk Anda.
Apa itu E-learning ?
Secara garis besar, e-learning adalah proses belajar mengajar yang dilakukan dengan bantuan teknologi elektronik. Proses pembelajaran ini akan memanfaatkan teknologi untuk mengakses kurikulum pendidikan di luar kelas tradisional.
Sistem e-learning ini juga memungkinkan pihak pengajar dan murid untuk melakukan aktivitas belajar mengajar melalui media digital sehingga mereka tidak perlu bertemu secara langsung. Sebagai gantinya, mereka akan menggunakan jaringan internet agar bisa tetap saling terhubung.
Seiring dengan kemajuan teknologi, e-learning menjadi metode pembelajaran yang populer saat ini. Banyak tempat kursus yang membuka kelas online bersertifikat untuk mempelajari berbagai skill, salah satunya adalah kemampuan untuk bisa berbahasa Jepang
Baca Juga: 5 Tips Agar Remote Working Tetap Nyaman dan Produktif
Mengapa Anda harus Belajar Bahasa Jepang ?
Bahasa Jepang adalah bahasa yang unik dan menarik untuk dipelajari. Jika Anda memutuskan untuk belajar Bahasa Jepang dasar, Anda akan memperoleh beberapa keuntungan , seperti :
1. Membuka peluang karir
Jepang adalah salah satu negara yang memiliki kekuatan ekonomi yang besar di dunia. Jika Anda lancar berbahasa Jepang, Anda tentu memiliki kesempatan untuk bisa berkarir di Jepang atau bahkan mengembangkan bisnis sendiri di negara tersebut.
Selain itu, banyak pengusaha Jepang yang membangun bisnisnya di Indonesia. Jika Anda dapat berbahasa Jepang, Anda akan lebih mudah untuk berkomunikasi dengan mereka. Dengan demikian Anda dapat membuka peluang untuk bisa bekerja sama atau menawarkan jasa / layanan kepada mereka.
2. Membantu Anda yang bekerja di bidang teknologi
Seperti yang sudah banyak orang ketahui, teknologi Jepang telah menyebar ke seluruh dunia. Mulai dari video game, smartphone, mobil, robot, dan masih banyak lagi.
Developer, engineer, dan scientist dari Jepang juga dikenal memiliki inovatif yang tinggi di dunia. Ketika Anda memiliki kemampuan berbahasa Jepang serta mahir dalam bidang teknologi, tidak menutup kemungkinan jika Anda dapat bekerja di Jepang dan berkolaborasi dengan para ahli di sana.
3. Memiliki skill yang lebih menonjol
Bahasa Jepang bukanlah bahasa yang banyak dipelajari oleh banyak orang. Hal tersebut dapat memberi Anda keuntungan karena Anda mempunyai skill yang tidak banyak dikuasai oleh orang lain. Lowongan sebagai translator Bahasa Jepang pun sudah banyak dicari. Jika dulu, translator banyak dicari oleh perusahaan penerbit untuk menerjemahkan buku, novel, atau jurnal penelitian, saat ini translator bahasa Jepang juga dibutuhkan di kalangan korporasi.
Bentuk E-learning untuk Belajar Bahasa Jepang Dasar
Terdapat beberapa bentuk metode e-learning yang bisa Anda gunakan untuk belajar Bahasa Jepang dasar. Beberapa diantaranya adalah :
1. Courseware
Courseware merupakan materi pelajaran yang disediakan oleh guru atau tenaga pengajar dan biasanya dapat diakses melalui komputer. Guru akan membuat materi pelajaran dalam bentuk PPT, video, Pdf, dan lain-lain kemudian mengupload materi tersebut ke cyberspace agar bisa diakses oleh para siswa.
2. Kamus Online
Kamus online juga menjadi bagian dari e-learning. Ketika belajar Bahasa Jepang dasar, tentu Anda membutuhkan kamus untuk mempelajari berbagai kosakata. Saat ini sudah banyak aplikasi kamus online yang bisa digunakan. Dengan semakin berkembangnya kamus online, para siswa bisa menjadi lebih nyaman ketika belajar berbagai kosakata dalam bahasa Jepang dasar.
3. Website
Anda juga dapat mempelajari bahasa Jepang dasar melalui website. Biasanya website yang memiliki tujuan untuk pembelajaran akan menyediakan beragam konten menarik sehingga proses belajar menjadi lebih menyenangkan. Beberapa materi akan disediakan dalam bentuk artikel, video, animasi, atau bahkan games. Beberapa website juga menyediakan e-book untuk para penggunanya.
4. Live Broadcasting
Live broadcasting sangat mempermudah proses belajar dari jarak jauh. Cara ini memungkinkan murid dan para pengajar untuk bisa saling berinteraksi secara langsung.Ketika belajar Bahasa Jepang dasar, metode pembelajaran ini dibutuhkan agar bisa lebih mudah dalam memahami pengucapan yang benar untuk kosakata yang sedang dipelajari. Rutin mengikuti live broadcasting juga dapat meningkatkan listening skills dalam Bahasa Jepang.
Baca Juga: 4 Rekomendasi Aplikasi Belajar Online untuk Kegiatan Belajar di Rumah
Beberapa metode pembelajaran e-learning di atas dapat Anda pilih untuk belajar Bahasa Jepang Dasar. Pilih metode yang paling Anda sukai agar proses belajar menjadi lebih nyaman dan menyenangkan.
Di Indonesia sendiri saat ini sudah banyak tempat kursus belajar Bahasa Jepang baik itu dengan metode tatap muka secara langsung atau melalui media online. Salah satu tempat yang menyediakan kursus bahasa Jepang dengan sistem terbaik adalah Gakken Jakarta. Sebuah perusahaan pendidikan asal Jepang yang memberi kemudahan dalam mempelajari bahasa Jepang dengan sistem e-learning. Bagi Anda yang ingin belajar atau memperdalam pengetahuan mengenai bahasa Jepang, silakan pilih tempat belajar yang Anda sukai dan pastikan memiliki materi yang sesuai dengan kebutuhan Anda.